Posted on Leave a comment

7 Penyebab Asam Urat di Usia Muda, Salah Satunya Mager!

Jika dulu kita mengira bahwa penyakit asam urat sebagai penyakit orang tua, namun tidak dengan sekarang. Saat ini seringkali kita mendengar ada begitu banyak anak muda yang terserang penyakit asam urat.

Mengutip dari Tan Tock Seng Hospital, banyak pria remaja di usia 20-an dan 30-an yang terjangkit penyakit asam urat. Hal ini disebabkan oleh gaya hidup yang kurang aktif dan pola makan yang banyak mengonsumsi minuman kaya fruktosa dan makanan tinggi purin seperti daging merah.

Dr Faith Chia Li-ann, konsultan senior di Departemen Rematologi, Alergi dan Imunologi Rumah Sakit Tan Tock Seng mengatakan, bahwa mengidap asam urat di usia muda bisa menimbulkan banyak dampak.

“Serangan asam urat sangat menyakitkan dan menghambat aktivitas, sehingga dapat mengganggu waktu di sekolah atau kemampuan untuk berpartisipasi dalam aktivitas fisik,” kata Dr Chia.

Lantas, apa saja penyebab asam urat yang sering terjadi di usia muda? Dilansir dari detikHealth, berikut informasi selengkapnya di bawah ini!

1. Riwayat Keluarga

Jika bukan karena faktor usia, bisa jadi penyakit asam urat yang terjadi disebabkan oleh faktor genetik. Karena risiko asam urat akan meningkat pada orang yang memiliki anggota keluarga dengan riwayat penyakit serupa.

2. Pola Makan Tinggi Purin

Salah satu penyebab maraknya penyakit asam urat di usia muda adalah karena pola makan yang tinggi purin.

Beberapa makanan yang tinggi purin ialah daging merah, jeroan, makanan laut seperti kerang dan udang. Terlalu banyak mengonsumsi makanan mengandung purin dapat memicu tubuh memproduksi asam urat yang semakin banyak.

Meskipun beberapa makanan tersebut merupakan sumber protein yang baik untuk tubuh, namun hindari mengonsumsinya secara berlebihan.

3. Sering Mengonsumsi Makanan dan Minuman Manis

Terlalu sering mengonsumsi makanan dan minuman manis, terutama yang dimaniskan dengan gula buah (fruktosa) dapat meningkatkan risiko asam urat.

Dr Chia mengatakan, bahwa fruktosa dimetabolisme secara berbeda dari gula lainnya. Ketika tubuh memecahnya, senyawa kimia yang merupakan prekursor asam urat dilepaskan.

“Fruktosa juga dikaitkan dengan penambahan berat badan dan obesitas, yang juga berkorelasi dengan kadar asam urat yang tinggi,” kata Dr Chia.

Selain itu, mengonsumsi minuman beralkohol, terutama bir juga dapat meningkatkan risiko asam urat.

4. Berat Badan Berlebih

Berat badan berlebih atau obesitas menjadi penyebab tinggi asam urat di usia muda. Orang yang memiliki berat badan berlebih akan menghasilkan lebih banyak asam urat, dan ginjal lebih sulit mengendalikan asam urat.

Beberapa penelitian juga menunjukkan, semakin berat seseorang, semakin besar risiko terkena asam urat.

5. Kurang Aktivitas Fisik

Gaya hidup rebahan atau mager (malas gerak) seperti zaman sekarang dapat faktor pemicu asam urat. Duduk dalam waktu yang lama atau kurangnya aktivitas fisik dapat menyebabkan penumpukan asam urat dalam tubuh.

Melakukan aktivitas fisik seperti olahraga dapat meningkatkan metabolisme tubuh, sehingga risiko terserang asam urat semakin rendah.

6. Kondisi Medis

Penyakit atau beberapa kondisi medis tertentu juga ternyata juga dapat meningkatkan risiko terserang asam urat. Misalnya yang mengalami penyakit jantung bawaan, ginjal, sindrom metabolik, down syndrome, dan sindrom Lesch-Nyhan.

7. Pasca-Operasi

Selain beberapa penyebab di atas, orang yang baru saja menjalani operasi juga memiliki risiko lebih besar mengalami asam urat yang tinggi.

Beauties, itu dia beberapa penyebab asam urat di usia muda. Yuk, hindari!

***

(ria/ria)

Ade Irma Suryani
Rabu, 12 Jun 2024 10:30 WIB

SUMBER: https://www.beautynesia.id/wellness/7-penyebab-asam-urat-di-usia-muda-salah-satunya-mager/b-290777

Posted on Leave a comment

Masih Bisa Makan Enak, 5 Makanan Ini Aman Dikonsumsi Penderita Asam Urat

Blanka Rahel Maretha Joanne
Jumat, 31 May 2024 10:30 WIB

Bagi kamu penderita asam urat, pasti dihantui rasa khawatir akan rasa nyeri yang bisa datang kapan pun.

Dilansir dari detikBali, asam urat dalam tubuh dapat meningkat salah satunya karena tingginya konsumsi makanan yang mengandung purin. Purin sebenarnya zat yang sudah ada dalam tubuh (85%) dan penting untuk pencernaan makanan.

Maka dari itu, kalau tubuh kita kelebihan purin dari makanan yang dikonsumsi, hal ini justru bisa meningkatkan kadar asam urat pada urin hingga 0,5-0,75 g/ml. Jadi, nggak heran kalau kamu pasti harus selektif dalam memilih makanan.

Tapi, jangan khawatir! Masih banyak pilihan makanan enak yang aman dikonsumsi bagi penderita asam urat. Banyak nutrisi dan bergizi tentunya! Nah, apa saja ya?

1. Buah Ceri

Buah ceri sudah lama dikenal sebagai makanan penangkal asam urat. Kandungan vitamin C dan kaliumnya membantu menurunkan kadar asam urat dalam darah dan mencegah pembentukan kristal urat yang memicu serangan.

Dikutip dari detikhealth, buah ini juga punya kandungan zat antosianin yang bisa membantu mengurangi asam urat dan meredakan gejala bengkak dan nyeri. Kamu bisa konsumsi buah ceri segar, jus ceri tanpa gula tambahan, atau suplemen ceri sesuai anjuran dokter.

2. Susu Rendah Lemak

Susu rendah lemak, terutama susu sapi, memiliki kandungan purin yang rendah dan kaya akan kalsium dan vitamin D yang penting untuk kesehatan tulang dan sendi. Purin yang terkandung hanya sekitar 12-15 mg per 240 ml, jauh lebih rendah dibandingkan dengan jeroan atau daging merah.

Nggak hanya menurunkan kadar asam urat, susu rendah lemak juga bisa membantu mengeluarkan kadar asam urat lebih banyak lewat urine.

3. Sayuran Hijau

Sayuran hijau seperti bayam, kangkung, dan brokoli merupakan sumber vitamin B kompleks, kalsium, zat besi, fosfor, antioksidan dan magnesium yang baik. Nutrisi ini membantu tubuh memproses dan mengeluarkan asam urat dengan lebih efektif.

Kamu bisa konsumsi sayur hijau dari salad, tumisan, atau sup untuk mendapatkan manfaatnya. Namun, tetap perhatikan porsinya ya!

4. Oatmeal

Oatmeal kaya akan serat larut yang membantu menurunkan kadar kolesterol jahat (LDL) dan meningkatkan sensitivitas insulin, sehingga membantu mengontrol kadar asam urat. Kandungan senyawa antimikroba dalam oatmeal juga dipercaya membantu melawan peradangan akibat asam urat.

Pilih oatmeal gandum utuh dan sajikan dengan buah-buahan atau kacang-kacangan untuk sarapan sehat dan mengenyangkan.

5. Ikan Berlemak

Ikan yang dimaksud adalah ikan salmon, sarden, dan makarel yang punya kandungan asam lemak omega-3 yang bersifat anti-inflamasi. Konsumsi ikan berlemak secara teratur bisa membantu mengurangi peradangan sendi dan menurunkan kadar asam urat.

Pastikan memilih ikan yang dimasak dengan cara sehat seperti dipanggang, dikukus, atau direbus.

Nah Beauties, itu dia sederet makanan yang aman dikonsumsi oleh penderita asam urat. Tetap bisa makan enak bukan?

***

(ria/ria)

SUMBER: https://www.beautynesia.id/wellness/masih-bisa-makan-enak-5-makanan-ini-aman-dikonsumsi-penderita-asam-urat/b-290273

Posted on Leave a comment

7 Daftar Makanan yang Pantang Dikonsumsi oleh Penderita Asam Urat, Meski Enak Yuk Hindari!

Ade Irma Suryani
Beautynesia
Rabu, 29 May 2024 05:00 WIB

Asam urat merupakan peradangan pada sendi yang disebabkan oleh tingginya kadar asam urat di dalam tubuh. Terkadang, tubuh seseorang dapat memproduksi terlalu banyak zat asam urat. Salah satu hal memicu kondisi tersebut ialah kebiasaan mengonsumsi makanan yang banyak mengandung purin.

Karena itu, penting bagi penderita asam urat agar menghindari makanan pantangan bagi penderita asam urat. Pasalnya, makanan tersebut dapat memperparah kondisi asam urat atau memicu terjadinya serangan asam urat.

Dilansir dari detikHealth, ada beberapa makanan yang pantang dikonsumsi oleh penderita asam urat. Berikut informasi selengkapnya di bawah ini.

1. Daging Merah

Daging sapi, domba, dan kambing termasuk daging merah yang memiliki kandungan purin yang cukup tinggi. Setiap 100 gram daging sapi bisa mengandung sekitar 74-79 miligram purin. Begitu juga dengan daging domba dan kambing.

Padahal, jumlah asupan purin yang dianjurkan per harinya hanya sekitar 400 miligram. Karena itu, bagi penderita asam urat perlu sangat membatasi mengonsumsi daging merah.

2. Jeroan

Jeroan mengandung purin yang sangat tinggi, sehingga harus benar-benar dijauhi oleh penderita asam urat. Pada daging hati sapi, per 100 gram bisa mengandung hingga 219 miligram purin. Begitu juga dengan jantung dan ginjal sapi yang masing-masing mengandung 185 dan 174 miligram purin.

Selain itu, jeroan juga berisiko menyebabkan kolesterol atau tekanan darah tinggi.

3. Makanan Laut (Seafood)

Makanan laut seperti ikan tuna, udang, cumi-cumi, dan kerang termasuk makanan yang tidak boleh dimakan oleh penderita asam urat. Karena beberapa makanan tersebut memiliki kandungan purin yang sangat tinggi, sehingga dapat meningkatkan risiko terkena serangan asam urat.

4. Bayam

Meski menyehatkan, bayam termasuk salah satu makanan yang tidak boleh dikonsumsi oleh penderita asam urat. Hal ini dikarenakan bayam mengandung purin yang cukup tinggi, sehingga dapat memperparah kondisi asam urat.

Namun, bayam juga memiliki nutrisi yang bermanfaat seperti vitamin C, flavonoid, zat besi, dan beta karoten. Bagi pengidap asam urat yang tetap ingin makan bayam, sebisa mungkin batasi konsumsinya.

5. Kembang Kol

Tak hanya bayam, kembang kol juga perlu dibatasi konsumsinya oleh penderita asam urat. Karena dalam setiap 100 gram kembang kol mengandung sekitar 28-29 miligram purin.

Jika terlalu sering mengonsumsi kembang kol, maka dapat meningkatkan kadar asam urat dalam tubuh dan memicu serangan asam urat.

6. Durian

Durian merupakan buah yang begitu lezat di mata pecintanya. Namun, dibalik kelezatannya buah ini termasuk mengandung purin yang cukup tinggi. Hal ini tentunya dapat memengaruhi kadar asam urat dalam tubuh.

Selain itu, kandungan lemak dan alkohol pada durian juga harus dihindari oleh penderita asam urat.

7. Makanan Manis

Makanan manis yang tinggi gula seperti permen, cokelat, dan es krim memang dapat meningkatkan risiko diabetes. Namun ternyata, makanan yang tinggi gula juga dapat meningkatkan kadar asam urat dalam tubuh. Karena itu, hindari atau batasi.

Nah Beauties, itu dia sederet makanan yang pantang dikonsumsi oleh penderita asam urat. Meski terbukti enaknya, yuk batasi konsumsinya agar kamu lebih sehat!

***

SUMBER: https://www.beautynesia.id/wellness/7-daftar-makanan-yang-pantang-dikonsumsi-oleh-penderita-asam-urat-meski-enak-yuk-hindari/b-290102

Posted on Leave a comment

Kenali 5 Ciri Terkena Asam Urat di Usia Muda dan Cara Terbaik Pengobatannya, Simak Yuk!

Phanie Siti Fauziah
Kamis, 30 May 2024 06:45 WIB

Asam urat atau gout sering kali dikaitkan dengan orang yang berusia lanjut. Namun, kondisi ini juga bisa menyerang mereka yang masih berusia muda.

Mengenali gejala asam urat sejak dini sangat penting agar penanganannya bisa dilakukan dengan tepat dan mencegah komplikasi lebih lanjut. Dilansir dari Mayo Clinic, berikut adalah beberapa ciri yang bisa menjadi indikasi bahwa kamu mungkin terkena asam urat di usia muda.

Gejala Asam Urat di Usia Muda

1. Nyeri Sendi Mendadak

Salah satu gejala paling umum dari asam urat adalah nyeri sendi yang datang secara mendadak, terutama di malam hari. Nyeri ini biasanya sangat intens dan seringkali terasa di jempol kaki, meskipun sendi lain seperti pergelangan kaki, lutut, dan tangan juga bisa terkena. Rasa sakit ini bisa berlangsung selama beberapa jam hingga beberapa hari.

2. Pembengkakan dan Kemerahan

Selain nyeri, sendi yang terkena asam urat juga biasanya akan membengkak dan terlihat kemerahan. Pembengkakan ini disebabkan oleh peradangan akibat kristal asam urat yang menumpuk di dalam sendi. Kulit di sekitar sendi mungkin terasa hangat saat disentuh dan terlihat lebih berkilau atau mengkilap.

3. Keterbatasan Gerak

Akibat rasa sakit dan pembengkakan, sendi yang terkena asam urat seringkali mengalami keterbatasan gerak. Kamu mungkin merasa kesulitan untuk menggerakkan sendi tersebut secara normal. Misalnya, jika asam urat menyerang jempol kaki, berjalan atau bahkan berdiri mungkin menjadi sangat menyakitkan dan terbatas.

4. Serangan Berulang

Asam urat biasanya datang dalam bentuk serangan yang berulang. Serangan pertama mungkin hanya berlangsung beberapa hari, tetapi tanpa pengobatan yang tepat, serangan berikutnya bisa menjadi lebih sering dan lebih parah. Kondisi ini dikenal sebagai gout kronis, yang bisa menyebabkan kerusakan permanen pada sendi dan jaringan di sekitarnya.

5. Tophi

Tophi adalah benjolan keras yang terbentuk di bawah kulit akibat penumpukan kristal asam urat. Benjolan ini biasanya muncul setelah bertahun-tahun mengalami serangan asam urat, tetapi dalam beberapa kasus, bisa muncul lebih cepat terutama jika kadar asam urat dalam darah sangat tinggi. Tophi umumnya muncul di sekitar jari tangan, jari kaki, pergelangan tangan, atau telinga.

Penyebab Asam Urat di Usia Muda

Penyebab asam urat di usia muda bisa bervariasi, namun beberapa faktor risiko utama termasuk:

* Genetik: Jika ada riwayat keluarga yang menderita asam urat, kamu juga berisiko lebih tinggi.
* Diet: Konsumsi makanan tinggi purin seperti daging merah, makanan laut, dan alkohol dapat meningkatkan kadar asam urat dalam darah.
* Obesitas: Berat badan berlebih dapat meningkatkan produksi asam urat dan mengurangi kemampuan tubuh untuk mengeluarkannya.
* Kondisi Medis Lain: Penyakit seperti diabetes, hipertensi, dan penyakit ginjal dapat meningkatkan risiko terkena asam urat.

Pencegahan dan Pengobatan

Untuk mencegah asam urat, penting untuk menjalani gaya hidup sehat, termasuk:

* Diet Seimbang: Mengurangi konsumsi makanan tinggi purin dan memperbanyak asupan buah, sayuran, dan biji-bijian.
* Hidrasi yang Cukup: Minum banyak air untuk membantu tubuh mengeluarkan asam urat melalui urine.
* Olahraga Teratur: Menjaga berat badan ideal melalui aktivitas fisik yang teratur.
* Penghindaran Alkohol dan Rokok: Mengurangi atau menghindari konsumsi alkohol dan tidak merokok.

Jika kamu mengalami gejala asam urat, segera konsultasikan dengan dokter untuk mendapatkan diagnosis dan pengobatan yang tepat. Pengobatan biasanya melibatkan obat untuk mengurangi rasa sakit dan peradangan, serta perubahan gaya hidup untuk mengontrol kadar asam urat dalam darah.

Dengan mengenali ciri-ciri asam urat di usia muda dan mengambil langkah-langkah pencegahan, kamu bisa mengelola kondisi ini dengan lebih baik dan mencegah komplikasi jangka panjang. Tetaplah waspada terhadap gejala-gejala yang muncul dan jangan ragu untuk mencari bantuan medis jika diperlukan.

***

(ria/ria)

SUMBER: https://www.beautynesia.id/wellness/kenali-5-ciri-terkena-asam-urat-di-usia-muda-dan-cara-terbaik-pengobatannya-simak-yuk/b-290156