Posted on Leave a comment

Asam Urat Kambuh Kembali, Segera Atasi dengan Mengonsumsi 4 Herbal Ini

Ada beberapa jenis herbal alami yang bisa membantu meredakan nyeri asam urat dengan mudah dan cepat dan salah satunya ialah tanaman jelatang.

jpnn.com, JAKARTA – ASAM urat merupakan salah satu penyakit yang menyerang sendi-sendi tubuh.

Asam urat bisa menyerang seseorang karena faktor keturunan dan mengonsumsi makanan tinggi purin.

Selain obat yang tersedia di apotek, ada beberapa herbal yang bisa membantu meredakan nyeri asam urat.

Berikut ini penjelasannya, seperti dilansir laman Genpi.co.

1. Cuka sari apel

Keasaman cuka apel disinyalir bisa membantu mengurangi rasa sakit akibat radang sendi, termasuk asam urat.

Pasalnya, cuka bisa meningkatkan alkalinitas (kebasaan) tubuh dan memiliki sifat antiinflamasi.

Berdasarkan penelitian di Jepang pada 2010, pola makan atau makanan tertentu, seperti cuka apel, yang bisa meningkatkan alkalisasi urin mampu meningkatkan pembuangan asam urat (uric acid) dari tubuh.

2. Biji seledri

Penelitian yang dipublikasikan di Molecular Medicine Reports pada 2019 menunjukkan bahwa ekstrak biji seledri memiliki sifat antiinflamasi dan antioksidan yang bermanfaat bagi penderita asam urat.

Penggunaan ekstrak biji seledri disebut bisa mengurangi pembengkakan di sekitar sendi akibat peradangan penyakit asam urat.

3. Brotowali

Melansir ulasan studi dari Journal of Pharmacognosy and Phytochemistry pada 2017, ekstrak jus batang brotowali bisa menjadi obat herbal alami untuk asam urat.

Pasalnya, brotowali diyakini bisa membantu menetralkan peningkatan kadar asam urat dalam tubuh.

4. Tanaman jelatang

Tanaman jelatang (stinging nettle), atau dalam bahasa latin disebut sebagai urtica dioica, adalah tanaman herbal yang dipercaya bisa menjadi obat tradisional untuk asam urat.

Anda bisa mengonsumsi ekstrak tanaman jelatang dalam bentuk kapsul, tablet, teh, atau daun utuh.(genpi/jpnn)

Redaktur & Reporter : Fany
Sabtu, 29 Juni 2024 – 08:31 WIB

SUMBER: https://m.jpnn.com/news/asam-urat-kambuh-kembali-segera-atasi-dengan-mengonsumsi-4-herbal-ini

Posted on Leave a comment

Cara Menurunkan Asam Urat dengan Air Lemon, Efektif Juga untuk Membantu Peradangan

RASELNEWS.COM – Air lemon merupakan bahan alami untuk membuat minuman segar, selain itu Air lemon juga dapat menurunkan asam urat serta efektif untuk meringankan peradangan.

Asam urat adalah kondisi medis yang disebabkan oleh penumpukan kristal asam urat dalam tubuh.

Kondisi ini sering kali menyebabkan nyeri sendi yang parah, terutama pada sendi-sendi seperti jari tangan, jari kaki, lutut, dan pergelangan kaki.

Peningkatan kadar asam urat dalam tubuh dipicu oleh sejumlah faktor, salah satunya adalah konsumsi makanan yang mengandung purin tinggi.

Meskipun terdapat berbagai jenis pengobatan yang tersedia untuk mengelola asam urat, penggunaan bahan alami seperti air lemon juga dapat memberikan manfaat yang signifikan.

Dilansir dari Heine, penelitian terbaru menunjukkan bahwa air lemon dapat membantu mengurangi gejala asam urat.

Sebuah studi pada tahun 2017 menemukan bahwa air lemon dan ekstrak lemon membantu menurunkan kadar asam urat dalam darah setelah mengonsumsi air lemon segar setiap hari selama 6 pekan.

Penelitian lainnya yang diterbitkan dalam British Medical Journal menyatakan bahwa air perasan lemon membuat tubuh melepaskan banyak kalsium karbonat.

Mineral kalsium tersebut akan mengikat asam urat dan memecahnya menjadi senyawa lainnya, sehingga kadar asam urat dalam darah menurun.

Untuk merasakan efektivitasnya, Anda cukup menyediakan satu buah lemon segar.

Peras lemon hingga sarinya habis, Anda bisa menggunakan alat pemeras jeruk agar lebih mudah.

Minumlah air lemon ini secara rutin, karena air lemon tidak hanya dapat menurunkan kadar asam urat yang tinggi, tetapi juga mencegah kambuhnya asam urat.(man)

Sumber: youtube sukarno karno

Reporter: Aman Santoso
Editor: Andri Irawan 01
Rabu 26-06-2024,20:29 WIB

SUMBER: https://radarselatan.disway.id/read/664278/cara-menurunkan-asam-urat-dengan-air-lemon-efektif-juga-untuk-membantu-peradangan

Posted on Leave a comment

Tips Bebas Asam Urat dan Kolesterol Usai Makan Daging Kurban, dr. Zaidul Akbar Sarankan Minum Teh Ini

BANDUNG, PRFMNEWS – Asam urat dan kolesterol menjadi penyakit yang berpotensi menyerang penderitanya setelah makan daging kurban. Oleh karenanya, banyak yang mencari tips mengatasi penyakit tersebut.

Dokter yang juga pendakwah dr. Zaidul Akbar menyebut, asam urat dan kolesterol tinggi menyerang usai Lebaran karena berlebihan mengkonsumsi makanan bersantan.

Cara ampuh untuk menurunkan asam urat dan kolesterol saat Lebaran adalah dengan konsumsi teh herbal.

Bahan teh herbal untuk menurunkan asam urat dan kolesterol adalah jahe, kunyit, serai dan jeruk nipis.

“Minum jahe kunyit serai jeruk nipis,” katanya seperti dilansir dari Instagram pribadinya @zaidulakbar, Senin 18 Juni 2024.

“Ramuan ini amat berkhasiat untuk menurunkan lemak tak baik serta menurunkan asam urat,” jelasnya.

Meski demikian dr. Zaidul Akbar mewanti-wanti agar kita tetap menjaga pola makan saat Lebaran dengan memperbanyak konsumsi buah dan sayur.***

Rian Firmansyah
18 Juni 2024, 13:30 WIB

Editor: Rian Firmansyah

SUMBER: https://prfmnews.pikiran-rakyat.com/lifestyle/pr-138222782/tips-bebas-asam-urat-dan-kolesterol-usai-makan-daging-kurban-dr-zaidul-akbar-sarankan-minum-teh-ini